Warmbollen adalah seperti roti bun yang dibelah dan diberi metega manis tengahnya. Makanan ini juga sering kita kenal dengan nama bagelen. Seperti yang kita sudah kenal karena lagend nya yaitu Bagelen Abadi.
Nah lalu apa yang dimaksud dengan wambollen mini? Seperti namanya ini adalah bagelen yang dibuat dengan ukuran mini alias kecil. Jadi lebih mudah dimakan, hanya dengan sekali hap saja.
Keunikannya tidak sampai sana saja, bagelen mini ini dikeringkan dengan cara di oven sampai benar - benar garing. Sebelum digaringkan diberi berbagai macam topping yang menggugah selera, seperti : metega manis, susu, ciklat, moka, garlic, dan juga ada rasa pizza. Bagaimana menarik bukan?
Cemilan ini khas Bandung dan sangat cocok untuk dinikmati sambil menemani secangkir kopi panas, teh hangat, atau susu coklat hangat. Beuh rasanya ngeunah banget atau enak bangeeet. Pastinya bisa membantu menghilangkan rasa stress dan penat setelah bekerja seharian.
Bagaimana apakah sudah mulai penasaran dengan snack khas Bandung yang satu ini?